Minggu, 05 Mei 2013

PT. New Ratna Motor / Nasmoco Grup

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjbwH5BH0IGrSJWkrbYry07bNOaTSFrRHN5y3mlW0ehhY5qBMNNzNuylxChyy0LbqRoHsfVwaToo3DLn4AuMaXCFWGxECTD37LkxqFDXSFFQ17UWh2bTLiRSd7avHf6lULMqsx_Xj3FBWxM/s1600/nasmoco.jpg 

Nasmoco????

Mungkin sudah banyak yang tahu tentang perusahaan ini, sekedar share aja temen2 atau lebih detailnya lihat diwebsite resminya ya............

http://nasmoco.co.id/
 
Sejarah Singkat
Kesamaan visi, cara pandang serta kebulatan tekad dari Bapak AH. Budi (alm), Bapak Hadi Soejanto (alm), Bapak Bambang Budi Hariono (alm) dan Bapak H. Zoebaidi Maksoem menghasilkan kesepakatan untuk mendirikan PT. Ratna Dewi Motor pada tanggal 15 April 1961 yang merupakan cikal bakal PT. New Motor. Bisnis PT. Ratna Dewi Motor dimulai saat membeli Toyota Tiara sedan impor di Jakarta dan adanya pesanan 7 unit oleh Pemerintah Tingkat I Jateng.

Respon masyarakat Semarang yang baik memacu PT. Ratna Dewi Motor Company untuk mendatangkan produk Toyota lainnya seperti truck FA-100 dan Jeep Land Cruiser FJ-40. Sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan bagi pelanggan, PT. Ratna Dewi Motor Company menawarkan jasa purna jual (pelayanan bengkel dan suku cadang) disamping penjualan unit. Tekad ini diwujudkan dengan membuka show room, bengkel dan penjualan suku cadang di   Jl. HM Thamrin 14-16 Semarang pada tahun 1984.
Seiring dengan berkembangnya usaha, pada tanggal 1 April 1972 PT Ratna Dewi Motor Company menempati gedung baru di Jl. Pemuda 72 Semarang dan pada tanggal 30 Agustus 1972 PT Ratna Dewi Motor ditunjuk sebagai dealer utama PT Toyota Astra Motor untuk wilayah Jawa Tengah-Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk membuat perusahaan lebih responsif serta menciptakan dinamisasi berorganisasi PT Ratna Dewi Motor Company pada tanggal 22 Desember 1973 mengubah nama menjadi PT New Ratna Motor.
Founders
  1. AH. Budi
  2. Bambang Budi Hariono
  3. Hadi Soejanto
  4. H. Zoebaidi Maksoem
Perjalanan Jaringan Nasmoco
  • 1972
PT. Ratna Dewi Motor berkeinginan untuk menawarkan Jasa Pelayanan Purna Jual (pelayanan bengkel dan suku cadang) disamping jasa penjualan unit. Maka pada tahun 1964 menempati bangunan di Jl. MH. Thamrin 14-16, Semarang untuk membuka Showroom, Bengkel & Penjualan Suku Cadang.
  • 1972
Seiring dengan berkembangnya usaha, pada tanggal 1 April 1972, kami menempati gedung baru di Jl. Pemuda 72, Semarang.
  • 1974
CV. Mataram Motor, Yogyakarta lahirnya cabang baru di Yogyakarta diawali dengan diresmikannya CV. Mataram di Jl. Sala 163 Yogyakarta, pada tanggal 22 Mei 1974. Beberapa tahun kemudian berganti nama menjadi PT Sumber Bahtera Motor, yang terletak di Jl. Raya Mageleng, Yogyakarta KM 7, hingga sekarang.
  • 1974
CV Bengawan Motor, Solo (PT. Bengawan Abadi Motor) Dealer Toyota untuk Ex. Karasidenan Surakarta didirikan di atas tanah seluas 3.500 m2 di Jl. Slamet Riyadi 558 Surakarta. Penggunaan delaer ini dimulai tanggal 7 September 1974.
  • 1976
CV Jati Motor, dealer Toyota untuk Ex Karasidenan Pati didirikan di Jl. AKBP Kusumadya, Kudus. Diremikan penggunaannya tanggal 21 Oktober 1976. Kini berubah menjadi CV. Surya Indah Motor.
  • 1978
PT. Nasmoco Cilacap. Untuk mengantisipasi pembelian didaerah karasidenan Cilacap, PT. New Ratna Motor membuka cabang di Jl. MT. Haryono Cilacap, diatas tanah seluas 12.000 m2 pemakaian dimulai 17 April 1978.
PT. Chandra Pratama Motor. Masih pada tahun 1978 setelah lahir PT. Nasmoco Cilacap di Pekalongan didirikan dealer baru PT. Chandra Pratama Motor.
  • 1980
PT. Nasmoco Salatiga. Tahun 1980 PT. Nasmoco Salatiga berdiri menempati di Jl. Diponegoro 171 Salatiga

Tidak ada komentar: